Kamis, 02 Desember 2010

Membuat Blog Pribadi

Hai everybody....
Belajar lagi yuk. Tapi kali ini lagi pengen belajar bikin blog. Coz author beberapa kali dapet pertanyaan dari temen-temen soal cara bikin blog. Meskipun author belum sehebat blogger-blogger yang lain, tapi author mau mencoba berbagi informasi mengenai cara membuat blog. Buat yang pada pengen ikutan belajar, sok atuh disimak baik-baik.

Blog merupakan situs pribadi dimana kita bisa menuliskan pengalaman, artikel, curhat, ataupun berbagi inspirasi dan berbagi ilmu ke seluruh dunia. Ada yang menyebut blog juga sebagai jurnal harian atau diary. Selain itu kita juga bisa memasukkan foto, video maupun musik yang kita suka ke dalam blog. Untuk bisa memiliki blog pribadi  caranya sangat mudah, yaitu cukup dengan mendaftar pada penyedia layanan hosting blog seperti Blogspot atau Wordpress. Setelah itu tinggal dikreasikan sesuai yang temen-temen mau.

Nah, berikut ini langkah-langkah membuat blog pribadi dengan menggunakan Blogspot /Blogger.
Cekidot ya.....

Sebelum membuat blog, temen-temen harus, musti bin kudu punya alamat e-mail dulu. Kalo gak punya mah ya gak bisa daftar ke Blogger. But, don't worry friend, kalo belum punya sok atuh bikin dulu disini terus ikuti petunjuknya. Buat yang udah punya alamat e-mail bisa langsung klik ke www.blogger.com atau klik disini. Dan muncullah tampilan seperti dibawah ini.
Dengan mengklik tombol Memulai, berarti temen-temen sudah memulai proses membuat blog.
Setelah itu muncullah tampilan seperti di bawah ini, dan temen-temen diminta untuk mengisi kolom-kolom isian tersebut.


Setelah selesai mengisi kolom isian tersebut, klik tombol Lanjutkan untuk masuk ke proses berikutnya yang ditandai dengan tampilan di bawah ini.
Note : Jangan lupa untuk mengklik kotak kecil yang berarti temen-temen bersedia persyaratan dan layanan dari Blogger.


Temen-temen diminta untuk mengisi Judul Blog dan Alamat Blog (URL). setelah itu klik lagi deh tombol Lanjutkan. 
Silahkan pilih template awal yang temen-temen suka dan akhiri dengan mengklik tombol Lanjutkan.


Tarra.........
Jika sudah muncul tampilan di bawah ini, berarti temen-temen sudah berhasil membuat sebuah blog.
Temen-temen sudah bisa mulai blogging dengan mengklik tombol Mulai Blogging.
***Chukkhae ya temen-temen*** 


Mungkin tampilannya masih sangat sangat sederhana sekali. Tapi teme-temen bisa mengedit nya koq. 
Blogger.com sudah menyediakan fitur-fitur untuk membuat blog temen-temen jadi keren. Tinggal tergantung kreatifitas temen-temen aja. Ato, kalo mau lebih blognya lebih bagus lagi silahkan belajar html juga ya. Tapi, kalo author sih masih belum sempet belajar html nya. Hehehe.... ***ngelesdotkom***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Please leave your comment.